Follow Us

  • Share

    Pastikan Penggunaan Listrik di Rumah Berfungsi Dengan Aman

    Sebagai kebutuhan primer masyarakat perkotaan penggunaan listrik yang digunakan oleh hampir semua rumah memang membutuhkan perhatian serius dari pelanggan dan perusahaan yang bertanggung jawab yaitu PLN. Semua perangkat yang digunakan PLN seharusnya sudah berlisensi standar pemasangan listrik begitu juga perangkat yang digunakan oleh para pelanggannya.

    Sayangnya masih ada oknum nakal yang mengganti properti berlisensi dengan perangkat yang memiliki kualitas baik, misalnya saja kabel, trafo, transmisi, hingga gardu yang tidak mengikuti standar atau yang tidak dirawat dengan baik yang menyebabkan konsleting dan kebakaran. ‘

    Terkadang oknum pelanggan juga yang menyebabkan banyak kasus kebakaran karena konsleting listrik, contohnya pengalihan listrik ilegal yang bayak terjadi disekitar kita karena selain merugikan negara aktifitas ini juga menyebabkan kerugian dipihak masyarakat. Dengan terjadinya pengalihan listrik tersebut maka akan sangat ada kemungkinan terjadinya kebakaran yang disebabkan oleh percikan api arus pendek.

    Memang penting untuk memastikan bahwa perangkat listrik yang ada dirumah kamu itu aman, mulai dari Kwh meter hingga perangkat kecil lain. Nah berikut ini Sepulsa akan menjelaskan bagaimana cara aman untuk menggunakan listrik agar rumah kalian terhindar dari hal buruk.

    Cara Aman Pemakaian Listrik Untuk Menghindari Kecelakan di Rumah

    Alat listrik harus bersetifikasi

    Hal ini banyak diabaikan oleh kebanyakan orang, dimana tidak semua alat listrik itu bersetifikasi resmi. Banyak produk terutama yang terbuat dari china tidak memiliki sertifikasi resmi. Misalnya saja IEC (International Electrotechnical Comission) yang menjadi standar sertifikasi resmi dunia atau lisensi untuk standar kualitas indonesia. Selama kalian menggunakan alat listrik yang berlisensi paling tidak hal ini akan mengurangi kecelakaan pada saat penggunaan listrik.

    kabel bersertifikasi

    Jauhkan alat listrik dari kamar mandi

    Air adalah penghantar listrik terbaik sehingga banyak kasus sengatan listrik terjadi pada saat korban berada pada kondisi basah lalu tersengat listrik, jadi pastikan kamar mandi hanya berisi peralatan mandi saja.

    bahaya listrik saat kondisi basah

    Anak kecil

    Berikan pengenalan kepada anak kita akan bahayanya listrik, pastikan mereka untuk menjauh dari semua perangkat yang terkoneksi dengan listrik. Stop kontak terkadang menjadi perangkat yang membuat anak kecil penasaran sehingga kalian perlu mengajarkan mereka bahkan memarahi mereka ketika melanggar aturan listrik yang telah diberitahukan.

    jauhkan listrik dari anak kecil

    Periksa alat listrik rutin

    Pastikan alat listrik yang kalian gunakan dirumah masih dalam kondisi baik, lakukan ini secara rutin 1 bulan sekali. Ganti kabel listrik, stop kontak, Kwh meter adalah sumber masalah yang menyebabkan kecelakaan yang sering muncul.

    cek perangkat listrik kalian

    Banjir

    Jika tempat tinggal kalian adalah area rawan banjir, maka pastikan stop kontak dan peralatan listrik lainnya berada di tempat yang agak tinggi, atau padamkan listrik saat kalian menyadari tempat tinggal kalian banjir. langkah awal memadamkan listrik ialah memadamkan listrik langsung dari Kwh listrik.

    bahaya listrik saat banjir

    Daya listrik

    Kalian harus menyesuaikan antara pemakaian listrik dengan daya listrik kalian dirumah, sebab pemakaian listrik yang melampaui kapasitas akan berpotensi mengakibatkan kebakaran. Untuk mengetahui daya yang dipakai pada setup peralatan, bisa dilihat di bodi alat ataupun di kardus tempat penyimpanan alat tersebut. (

    pemakaian daya listrik

    Bahan kimia yang mudah terbakar

    Jauhkan semua peralatan listrik yang terlalu berdekatan dengan bahan kimia yang mudah terbakar, misalnya seperti obat nyamuk, pewangi ruangan yang menggunakan nosl atau minyak tanah.

    bahan pemicu kebakaran

     

    Terima kasih telah membaca artikel ini, semoga informasi yang disampaikan dapat berguna untuk kalian semua.

    Baca Juga : 

    Beli Token Listrik

    Artikel Seru buat kamu

    Beli kebutuhan mu disini yah